Spesifikasi & Harga Oppo A74 di Indonesia

Diposting pada
Rating Kami

Spesifikasi & Harga Oppo A74

Spesifikasi & Harga Oppo A74

oppo a74 harga dan spesifikasi – Sejatinya, Oppo A74 menjadi seri penerus dari Oppo A92 yang membawa peningkatan baik dari segi spesifikasi dan fitur-fiturnya. Oppo A74 menyasar kelas harga 3 jutaan yang tentunya cukup menarik untuk generasi milenial.

Spesifikasi dan fitur canggih yang ditawarkan membuat banyak orang tertarik. Oppo mengemasnya dalam varian warna Prism Black dan Midnight Blue yang terlihat begitu elegan. Untuk harga jualnya sendiri Oppo A74 versi 4G di Indonesia dibanderol Rp 3.499.000.

Kalau kamu sedang mempertimbangkan HP ini, ada baiknya mengetahui kelebihan dan kekurangan Oppo A74. Berikut review singkatnya!


Kelebihan dan Kekurangan Oppo A74

Oppo A74 membawa berbagai aspek yang serba berimbang, dalam artian spesifikasi yang diberikan tidak berfokus pada satu aspek saja. Kamu bisa bermain game dengan cukup nyaman, serta mendapatkan foto yang cukup lumayan untuk dipamerkan ke sosial media.


Kelebihan Oppo A74


1. Pengecasan Ngebut Berkekuatan 33 Watt

Untuk menunjang berbagai produktivitas seharian, Oppo memberikan baterai berkapasitas 5000 mAh yang tidak membuatmu sering-sering mengecas. Saat kamu memerlukan daya baterai lagi, Fast charging 33 Watt siap mengisi daya dengan sangat cepat dimana baterai bisa terisi 54% dalam waktu 30 menit saja.


2. Desain Tipis Layar Berkualitas

Untuk memberikan kepuasan lebih dari sisi tampilan layarnya, Oppo memberikan konsep layar Punch Hole dengan panel AMOLED Full HD Plus yang membawa layar 6.43 inci. Layar tersebut juga sudah disertai teknologi eye-care untuk memberikan rasa nyaman terhadap mata.

Menariknya juga, Oppo A74 dikemas dalam desain melengkung 3D yang tipis karena memiliki ketebalan 8mm. Untuk beratnya sendiri terbilang ringan yakni hanya 175 gram.


3. Dukungan Pemindai Sidik Jari Layar

Dengan bekal kualitas layar yang jempolan, Oppo juga memberikan dukungan Fingerprint Under Display. Kamu bisa membuka kunci layar dengan lebih praktis dan cepat. Responsifitasnya juga tidak perlu diragukan lagi.


Kekurangan Oppo A74


1. Chipset Bukan yang Terbaik

Meskipun Oppo A74 lumayan menarik dengan pembawaan memori internal 128GB dan RAM sebesar 6GB, harus diakui kalau chipset Snapdragon 662 kurang bersaing untuk HP sekelasnya, apalagi kalau kamu seseorang yang gemar bermain game.


2. Triple Kamera Standar

Absennya lensa ultra-wide mungkin menjadi salah satu kameranya terlihat tidak begitu spesial juga, apalagi perekaman videonya hanya mentok pada resolusi Full HD saja. Tapi jika kamu tidak masalah akan hal yang disebutkan tadi, hasil jepretan Oppo A74 masih cukup lumayan.


Spesifikasi dan Harga Oppo A74

BELI DI SHOPEE >>

BELI DI TOKOPEDIA >>BELI DI LAZADA >>

Layar: AMOLED, 6.43 inches, 1080 x 2400 pixels
Chipset: Qualcomm Snapdragon 662 (11 nm)
GPU: Adreno 610
Memori internal: 128GB 6GB RAM
Kamera Belakang: 48 MP + 2 MP + 2 MP
Kamera Depan: 16 MP
OS & Baterai: 5000 mAh, Fast charging 33W
Fitur Unggulan: Fingerprint Under Display
Varian Warna: Prism Black, Midnight Blue
Harga: Rp 2,9 Jutaan
*Harga dapat berubah sewaktu-waktu

Demikianlah pembahasan dari PPKN.CO.ID Mengenai spesifikasi dan harga Oppo A74 yang sudah kamu ketahui. Segala kelebihan dan kekurangannya sudah kamu ketahui, balik lagi kamu yang memutuskan untuk membeli HP ini atau tidak…

Refrensi Pendidikan : DISINI

Saya adalah admin dari BoredTekno.com akan memberikan ulasan tentang informasi Teknologi terbaru. So jangan lewatkan udate-update artikel terbaru di BoredTekno!